Johantono Resmi Jadi Ketua GP Ansor Dengan Aklamasi di Kabupaten Situbondo
by. Lawan News.Com
SITUBONDO | Lintas Warta Nasional | Konferensi Cabang ke XI Pengurus Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PC GP Ansor) Kabupaten Situbondo, Johantono resmi terpilih menjadi ketua PC GP Ansor, secara aklamasi
“Dari 17 PAC dan 136 PR pilih Johantono secara aklamasi menjadi ketua PC GP Ansor periode 2025-2029, digelar di Aula Gedung Pondok Pesantren Sumberbunga Seletreng Kecamatan Kapongan, Kabupaten Situbondo, Minggu, 02/02/2025
“Lalu, Ketua PC GP Ansor Kabupaten Situbondo terpilih, menyampaikan, atas terpilihnya saya ini mengemban amanah yang harus kita jalani baik visi dan misi Ansor juga secara organisatoris mulai dari Pengurus Ranting (PR) dan pengurus anak cabang (PAC) se-Kabupaten Situbondo
“Untuk itu saya berharap nantinya terhadap pengurus mulai dari anak ranting hingga anak cabang betul-betul menjalankan ke organisasian dengan baik serta mengikuti kegiatan dari berbagai hal baik melakukan pelatihan secara formal maupun non formal
Lebih lanjut , Johan berharap terhadap ketua demisioner yang saat ini telah demisioner untuk tetap memberikan dukungan, arahan, dan bimbingan baik secara langsung maupun tidak langsung.
“Juga saya menyampaikan banyak terima kasih atas kepercayaan Pengurus ranting dan pengurus cabang yang telah memberikan kepercayaan kepada saya, hal ini merupakan amanah yang harus saya menjalankan sesuai cita-cita bersama,”katanya,”(red)
klik. lintas warta nasional. di Google untuk mendapatkan berita lainnya