Pemkab Bondowoso melaksanakan Exit meeting bersama BPK RI perwakilan Provinsi Jawa Timur


Pemkab Bondowoso melaksanakan Exit meeting bersama BPK RI perwakilan Provinsi Jawa Timur

by. Lintas Warta Nasional.Com

BONDOWOSOLINTAS WARTA NASIONAL | “Pemkab Bondowoso melaksanakan Exit meeting bersama BPK RI perwakilan Provinsi Jawa Timur, bertempat di peringgitan Pendopo Raden Bagus Assra, Jumat, 23/2/2024

Dalam hal ini BPK RI perwakilan Provinsi Jawa Timur, menjalankann pemeriksaan pendahuluan ke-2 atas laporan keuangan pemerintah daerah Kabupaten Bondowoso tahun anggaran 2023,

“Dalam kegiatan tersebut Pj. Bupati Bondowoso Drs.H. Bambang soekwanto M.M., di dampingi Pj.Sekretaris Daerah Haeriah Yuliati S. Sos. M.M., beserta asisten 1 asisten 2 Asisten 3, Inspektorat, badan pengelolaan keuangan dan Aset daerah, Badan pendapatan daerah, Dinas Bina Marga sumber daya air air dan Bina konstruksi, Dinas pendidikan, Dinas Kesehatan bagian pengadaan barang dan jasa, Bagian perekonomian serta Badan Kesatuan Bangsa dan Politik

“Dalam sambutannya Pj. Bupati Bondowoso, yang akrap disapa Pak Bambang, mengatakan, pemeriksaan yang dilakukan oleh BPK RI perwakilan Provinsi Jawa Timur merupakan bentuk pembinaan, dan evaluasi atas pengelolaan keuangan dan barang milik negara yang dilakukan oleh pemerintah Kabupaten Bondowoso

Lebih lanjut, Bambang, menyampaikan terima kasih atas kerjasama yang selama ini terjalin baik antara BPK perwakilan Provinsi Jawa Timur dengan pemerintah Kabupaten Bondowoso, sehingga proses pemeriksaan dapat berjalan dengan lancar

Selanjutnya, Pemkab Bondowoso, akan terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas laporan keuangan daerah Kabupaten Bondowoso dengan pro aktif dan berkelanjutan,”(Jun/red)

Redaksi  : Lintas Warta Nasional.Com

Sumber  ; Instragram Kominfo

Berita Terkait

Top