Warga Dusun Merak Situbondo Kawasan TN Baluran Sudah Menikmati Aliran Listrik


 

 
SITUBONDO | LINTAS WARTA NASIONAL | – Warga Masyarakat Dusun Merak, Desa Sumberwaru, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo yang terletak di kawasan Taman Nasional Baluran sangat berbahagia sekali lantaran keinginannya sudah terkabulkan adanya aliran listrik masuk di wilayahnya
 
Hal ini dibuktikan dengan Janji Politik Bung Karna saat itu, akan membangun infrastruktur jalan untuk kepentingan masyarakat dan juga buka akses pariwisata kampung merak dengan pesona alamnya yang memiliki puluhan pantai yang mempesona, sekarang listrik sudah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat
 
Bupati Situbondo, Karna Suswandi, terus berupaya sehingga Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengabulkan usulan tersebut, sehingga dibuktikan adanya  Panel Listrik Tenaga Surya Solar Home System (PLTS SHS) dan Instalasi Rumah Sambungan Rumah (IR/SR) yang sudah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,  Sabtu, (16/12/2023).
 
Lebih lanjut, Bupati menyampaikan, upaya penyaluran aliran listrik masuk ke dusun merak merupakan janji janji politik dan program Bupati Situbondo Karna Suswandi diawal masa jabatannya hingga akhirnya bisa terealisasi pada tahun akhir 2023.”tuturnya 
 
Kemudian Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Jawa Timur, Nurkholis  mengatakan masyarakat dusun merak harus bersyukur karena memiliki gubernur Khofifah Indar Parawansa dan Bupati Karna Suswandi, dimana beliau berdua merupakan gubernur dan Bupati yang senang blusukan ke lokasi terpencil, sehimgga tahu kebutuhan masyarakatnya.
 
“Lebih lanjut  Nurkholis, mengatakan, Bipati Situbondo, memang sering mengirim surat dinas terhadap kepada ESDM Jawa Timur, perihal menanyakan kapan listrik akan masuk ke dusun Merak,”jelas Nurkholis
 
“Diterangkan oleh Nurkholis, Jumlahnya  ada 210 titik semua yang terpasang tinggal 10 yang belum kami selesaikan, dan ada 53 yang tidak bisa dipasang IS/SR karena terlalu jauh sehingga akan kami pasang PLTS SHS,” ungkap Kadis ESDM Provinsi Jawa Timur itu dihadapan semua warga merak.
 
Sementara itu, Bupati Situbondo, Karna Suswandi mengatakan dirinya akan terus mengupayakan dan mengawal apa yang telah dirinya janjikan pada saat mencalonkan menjadi bupati, dan saat ini sudah terbukti kata Bung Karna, satu persatu semua sudab terealisasi untuk warga merak.
 
Selian itu, Bung Karna juga mengungkapkan tentu perjuangan untuk bisa merealisasikan listrik masuk dusun merak ini sangat luar biasa, maka dirinya sangat  berterima kasih kepada Gubernur Jatim, pihak Taman Nasional Baluran dan PLN yang telah ikut membantu menyukseskan program tersebut.”ungkap Bung Karna 
 
“Sebenarnya tiang listrik ini sudah terpasang tahun 2022 namun karena waktunya pendek maka baru bisa terealisasikan penuh pada tahun 2023, dan Alhamdulillah hari ini  listrik bisa masuk dusun merak, sehingga masyarakat dan  anak-anak kami di dusun merak bisa dengan gembira mengaji dan belajar pada malam hari seperti di tempat-tempat lainnya,”tuturnya.
 
Gubernut Jatim Khofifah Indar Parawansa mengaku senang dengan adanya  listrik bisa masuk ke Kabupaten Situbondo, berdasarkan data PLN kata Khofifah, Situbondo memiliki Rasio pemerataan listrik IR/SR mencapai 99,94 persen sisanya PLTS SHS.
 
“Mudah mudahan apa yang menjadi permintaan warga ini bisa dijaga dan dirawat bersama-sama dengan baik oleh masyarakat dusun merak, sehingga semua aktivitas warga  berjalan dengan lancar, roda perekonomian akan bergerak serta banyak masyarakat yang akan memiliki usaha baru,” jelasnya.”sampainya,”(nal/red)

Berita Terkait

Top