Hahan Prihandoko Ajak Warga Panji Permai blok H.6 Situbondo Untuk Bersholawat


Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. di kediaman Hahan Prihandoko Blok H-6 perumnas Panji Permai

Hahan Prihandoko Ajak Warga Panji Permai blok H.6 Situbondo Untuk  Bersholawat

BY. LAWAN NEWS.COM

SITUBONDO | LINTASWARTA NASIONAL.COM | “Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di kediaman rumah Hahan Prihandoko dihadiri calon Bupati, para kyai, Masyayikh dan ratusan warga blok-6 Panji Permai Situbondo, minggu, 06/10/2024

“Dalam hal ini kata sambutan, tuan rumah Hahan Prihandoko, yang diwakili Drs. H. Karna Suswandi, M.M., menyampaikan banyak terima kasih atas kehadiran dan kekompakan hadir di sini majelis untuk untuk bersama-sama bersholawat kepada Nabi Agung Muhammad SAW.

“Dengan diadakannya peringatan maulid Nabi Muhammad SAW. tak lain untuk memupuk rasa cinta yang tulus kepada Baginda Nabi Muhammad SAW, dengan cinta yang melebihi segala-galanya.” ungkap Hahan Prihandoko

“Selain itu, pria yang akrap disapa Bung Karna, Calon Bupati Situbondo dari Petahana, mengatakan, kehadiran jennengan semua menunjukkan keakraban dan kerukunan dalam bermasyarakat hidup bertetangga serta menunjukkan toleransi beragama

“Kemudian dilanjutkan, tausyiyah, oleh KH. Jaiz Masduki, menyampaikan, umat Muslim, kita harus tunjukan sosok yang ramah, penyayang dan penuh toleransi. Hal ini sebagaimana menjadi sifat Nabi kita Baginda Nabi Muhammad SAW.”sampainya

Juga Nabi Muhammad SAW. manusia yang memiliki akhlak yang paling agung, sabar, dan selalu menghargai orang lain meskipun beliau dihina, dicaci, difitnah, Beliau tetap teguh menerima apa adanya malah mereka di doakan agar mereka mendapat Taufik dan hidayah dari Allah SWT.

“Seterusnya, lantunan pembacaan sholawat terus dikumandangkan dengan diiringi kesenian Hadroh yang menyelimuti perumahan Panji Permai khususnya di blok H-6,”(tim/red)

Berita Terkait

Top