SITUBONDO – ( LINTAS WARTA NASIONAL ) – Pemkab Situbondo melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) Situbondo Gelar Ethnic Festival (SEF) yang kedua kalinya, stard depan Pendopo Aryo Situbondo finis jalan Irian Jaya Pasar Mimbaan Baru (Pasmir) Situbondo, Minggu, (26/11/2023)
Untuk peserta Ethnic Festival (SEF) yang kedua di ikuti 2000 peserta, menampilkan berbagai karya seni tari baik mulai dari 17 kecamatan se Kabupaten Situbondo juga datangnya dari luar kabupaten bahkan antar provinsi,
Dalam hal ini, Bupati Situbondo, Karna Suswandi menyampaikan, sangat mengapresiasi adanya pelaksanaan Situbondo Etnic Festival (SEF) Tahun 2023.
Tentunya, dengan diadakannya Etnic Festival (SEF) maka Kabupaten Situbondo semakin dikenal baik tingkat regional, nasional, bahkan internasional, akan kaya budaya seni tari
Hal ini, Bupati Situbondo, yang akrap disapa Bung Karna, menyampaikan, kegiatan Etnic Festival (SEF) merupakan salah satu inovasi terbaru pemkab Situbondo guna untuk mengangkat kearifan lokal dengan mengeksplor beragam jenis tarian Nusantara
Lebih lanjut, Bung Karna, menyampaikan terima-kasih kepada seluruh peserta dari berbagai daerah yang telah ikut mengambil bagian dalam pergelaran Situbondo Etnic Festival 2023. Dengan jumlah sangat luar biasa hingga mencapai berkisar 2000 penari
Untuk itu Kabupaten Situbondo bertajuk Legends, artinya setiap gerakan adalah kisah dan setiap langkah adalah jejak perjalanan. Oleh karena itu, setiap gerakan dan langkah yang ditampilkan oleh para penari adalah bagian dari sebuah legenda yang ada di masing-masing kecamatan se kabupaten Situbondo
Bung Karna, berharap, kedepannya pelaksanaan SEF ini agar dijadikan kegiatan rutin Pemerintah Kabupaten Situbondo dan menjadi agenda tetap tahunan yang akan terus digelar,” ucap Bupati Situbondo Karna Suswandi.
Lebih jauh lagi, Bung Karna, menyampaikan, kegiatan Etnic Festival 2023. Juga akan dimeriahkan penyanyi kondang, Happy Asmara, dimulai pukul 19.00 Wib. hingga selesai
Pantauan Lintas Warta Nasional, saat pergelaran Happy Asmara, alun-alun Situbondo dibanjiri penonton terutama kalangan muda-mudi terutama fans Happy Asmara
Tak hanya itu, penuturan Ibu Yayuk, selaku pelaku UMKM berterima kasih terhadap Bupati Situbondo, yang mana selalu memberikan kegiatan berupa hiburan sehingga para usaha bisa berjualan dengan omzet sesuai harapan
Kemudian, ditempat terpisah, Kepala Diskoperindag, Edy Wiyono, menyampaikan, pelaku usaha UMKM di Situbondo agar bisa meningkatkan kesejahteraan, tentunya disisi lain peredaran uang tentunya terus bergulir di kabupaten Situbondo,”(nal/red)